Selasa, 27 Agustus 2013

Bapa Paus Yohanes XXIII


Nama lahir Angelo Giuseppe Roncalli (lahir di Sotto il Monte, Italia, 25 November 1881. Meninggal di Istana Apostolik, Vatikan, 3 Juni 1963 pada umur 81 tahun) adalah Paus Gereja Katolik Roma sejak 28 Oktober 1958 hingga 3 Juni 1963. Ia sering disebut "Paus Yohanes Yang Baik" dan juga dihargai oleh orang Anglikan dan Protestan berkat jasanya untuk menyatukan gereja yang pecah.
Ketika diangkat sebagai Paus, Roncalli telah berumur 77 tahun dan sama sekali tidak diunggulkan selama konklaf. Dengan umurnya yang sudah lanjut, Roncalli dianggap hanya akan memerintah dalam waktu yang singkat, oleh karenanya pada masa itu sering dianggap hanya sekedar paus antara saja.
Namun demikian, kepemimpinan Paus Yohanes XXIII ternyata banyak mengejutkan Gereja Katolik dan dunia pada umumnya. Di antaranya adalah dihimpunkannya Konsili Vatikan II yang menghasilkan reformasi atas doktrin-doktrin Gereja Katolik dan ditingkatkannya rekonsiliasi antar umat beragama, suatu hal yang pada waktu itu tidak terbayangkan muncul dari kekuasaan tertinggi Tahta Suci.
Walaupun masa pemerintahannya hanya singkat saja (sekitar 5 tahun lamanya), Paus Yohanes XXIII dianggap sebagai salah satu Paus terbesar yang pernah ada dalam sejarah Gereja Katolik.

Awal hidup

 


Minggu, 15 Januari 2012

Lomba Paduan Suara 3 Tingkat SD se-Kota Semarang
















Untuk memperingati pelindung SMP Yoannes XXIII, setiap 2 tahun sekali kami mengadakan Lomba Paduan Suara Tingkat SD se-Kota Semarang. Tahun 2011 merupakan penyelenggaraan ketiga kalinya, tepatnya Sabtu 26 November 2011. Diikuti oleh 8 SD, yaitu Marsudirini Regina Pacis, Santo Antonius 02, Santo Aloysius, Karang Turi, Kanisius Kurmosari, Mardi Rahayu Ungaran, Cor Jesu, Sang Timur. Untuk LPS3 ini, panitia mengusung tema Indahnya Bhinneka Tunggal Ika. Lagu wajib yang mereka bawakan adalah Bhinneka Tunggal Ika, dan lagu daerah yang dibawakan sendiri oleh setiap sekolah.
Dalam LPS3 ini, diambil 6 juara, yaitu :
  1. Juara I, SD Karang Turi
  2. Juara II, SD Kanisius Kurmosari
  3. Juara III, SD Santo Antonius 02
  4. Juara Harapan I, SD Mardi Rahayu Ungaran
  5. Juara Harapan II, SD Santo Aloysius
  6. Juara Harapan III, SD Marsudirini Regina Pacis
Diambil juga juara favorit pilihan penonton dan dirigen terbaik pilihan juri. Untuk juara favorit diperoleh SD Kanisius Kurmosari, sedang dirigen terbaik jatuh pada SD Karangturi.

Berikut gambar yang bisa kami sajikan :

Sabtu, 18 Juni 2011

PELEPASAN KELAS IX



Setelah melalui rangkaian acara dari Uji Coba Ujian Nasional sebanyak 3 kali, Ujian Sekolah Praktik, Ujian Sekolah Tertulis, Ujian Nasional, dan pengumuman kelulusan, tibalah saatnya memberikan penghargaan kepada siswa kelas IX dengan mengadakan Pelepasan Kelas IX yang diadakan pada :
hari, tanggal : Sabtu, 18 Juni 2011
waktu : pukul 08.30
tempat : Aula YPAK lantai II
jln. dr Wahidin 110 Semarang

Sebelum diadakannya acara Pelepasan Kelas IX, mereka melakukan Gladi Bersih sebanyak 2 kali, yaitu hari Senin tanggal 6 Juni 2011 dan 13 Juni 2011 di Aula YPAK lantai II pada pukul 08.00.

Tepat pada hari pelaksanaan Pelepasan Kelas IX, diawali dengan penayangan slide dan foto-foto siswa saat mereka kelas VII, VIII, dan kelas IX yang dipandu oleh ibu C. Audi Parasanti, S.Kom.

Disusul 11 anggota Paduan Suara menyanyikan 3 buah lagu Tanah Tumpah Darah, Indonesia Subur, dan For the Beauty of the Earth yang dipimpin oleh ibu C. Audi Parasanti, S.Kom.

  • Setelah anggota paduan suara menyanyikan 3 buah lagu,
  • disusul prosesi perarakan siswa kelas IX dengan iringan gending jawa Ibu Pertiwi dengan cucuk lampah 2 penari B. Ayu Pramesti (kelas IXD) dan Ika Setyorini (kelas VIIC) dibawah asuhan ibu A. Isti Supriyani, S.Pd.
  • Urutan prosesi adalah 2 anggota OSIS pembawa bendera SMP Yoannes (Marcell kelas VIIIB) dan pembawa bendera Indonesia (Evan Bagus kelas VIIID),
  • siswa kelas IXA berdampingan dengan siswa kelas IXB,
  • dibelakang siswa kelas IXA adalah siswa kelas IXC yang berdampingan dengan siswa kelas IXD,
  • disusul kelas IXE yang dibagi menjadi 2 bagian,
  • dan urutan selanjutnya adalah Dewan Guru SMP Yoannes XXIII dan Kepala Sekolah Bp. Drs. Alb. Mardi Pratiknyo, M.Pd
  • Setelah semua siswa kelas IX dan Dewan Guru beserta Kepala Sekolah menempatkan diri pada posisi mereka masing-masing, dilanjutkan dengan doa pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars SMP Yoannes XXIII "Kibarkan Kehormatan" dengan dirigen Maria Anna Mei (kelas VIIIB) dan iringan piano oleh ibu C. Audi Parasanti, S.Kom
  • Tarian Pembukaan, tari Soyong asuhan ibu A. Isti Supriyani yang ditarikan oleh siswi kelas VII (Nada, Eva, Ruth, Ika, Mentari, Desi Maya)
  • Sambutan-sambutan, yang dimulai dari Ketua Panitia (Waka Humas) Bp. Ir. David Budiono, Kepala Sekolah, dan Pimpinan Pelaksana Harian YPAK
  • Menyanyikan lagu Hymne Guru oleh seluruh peserta pelepasan
  • Parade Puisi kelas IX yang dibawakan oleh Andi Setyanto (IXA), Maria Bidadari (IXE), Tyas Maharsi (IXD), Christine Vera (IXB), dan Petrus Brian (kelas IXB) asuhan ibu RM. Esti Endrawati
  • Pemberian penghargaan siswa berprestasi berupa trophy dan piagam penghargaan :
1. Bidang Akademik
  • Kelas IX A Ruru Awana Nurasadi
  • Kelas IX B Giver Adriel Hagnos
  • Kelas IX C Maria Rosa Chrysanti
  • Kelas IX D Monika Tita Pradhita
  • Kelas IX E Bethania Brenda
  • Peraih nilai UN tertinggi Giver Adriel Hagnos
2. Bidang Seni dan Olah Raga
  • Seni : Maria Bidadari Purnomo
  • Olah Raga : Yudhistira
  • Pemasangan samir yang dimulai dari
  1. Kelas IX A dengan wali kelas ibu C. Audi Parasanti, S.Kom
  2. Kelas IX B dengan wali kelas ibu R.M Esti Endrawati, S.Pd
  3. Kelas IX C dengan wali kelas ibu A. Isti Supriyani, S.Pd
  4. Kelas IX D dengan wali kelas ibu Amf. S.R Apriyanti, S.Pd, M.M
  5. Kelas IX E dengan wali kelas ibu Indriarini MCB, S.Pd
  • Penyerahan siswa dari pihak sekolah ke orang tua yang diwakili oleh kedua orang tua dari Dendy Bagus dan Dinda Ayu Tiara (sepasang siswa kembar)
  • Hiburan :
  1. Modelling kelas VIII dan VII (Inge VIIIC, Arinta VIIIC, Azyera VIIIC, Anthonia Stephanie VIIIC, Angelina Gita VIIIB, Tantriana VIIC)
  2. Band kelas IX "Mysteri Genre", yang dibawakan oleh Aji Setyo Nugroho (vokalis/IXE), Billy (keybordis/IXB), Cosmas Andre P (drummer/IXA), Aryanda Pratama (bassis/IXA), dan Giver (string/IXB) membawakan 2 buah lagu Terima Kasih Guruku dan Mungkinkah (stinky)
  3. BreakDance tunggal oleh Aji Setyo Nugroho (IX E)
  4. Dance kelas VIII yang dibawakan oleh Mutiara (VIIIC), Mitha (VIIIC), Agil (VIIIA), Dinda (VIIIB), Britya(VIIIC), dan Isabella (VIIIC)
  5. Band kelas IX yang dibawakan oleh Peter (drummer/IXB), Maria Bidadari (vokalis/IXD), Aryanda Pratama (bassis/IXA), dan mas Agus Novian (string/TU SMP)
  6. Dance kelas IX yang dibawakan oleh Vera (IXB), Yuliana (IXB), Fidelia Ayu (IXB), Uria (IXD), Felicita (IXD), dan Lusiyana (IXB)
  7. Parodi yang dimainkan oleh Andrias Andi (IXA), Dwi Setyanto (IXA), Novan Kurniawan (IXA), Theresia Diah Ayu (IXA), Simon Budiono (IXA), Hagai (IXB), Angga (IXC), Bella (IXD), Dinda (IXE), Malla (IXC), Ruru (IXA), Elisabeth (IXD), Agung (IXC), Aditya (IXE)
  • Doa Penutup
  • Foto Bersama
  1. Kepala Sekolah, Dewan Guru, dan para tamu undangan
  2. Kepala Sekolah dan Dewan Guru
  3. Kelas IX A bersama wali kelas
  4. Kelas IX B bersama wali kelas
  5. Kelas IX C bersama wali kelas
  6. Kelas IX D bersama wali kelas
  7. Kelas IX E bersama wali kelas
  8. Anggota pengurus OSIS, majalah Ekspektasi, dan Paduan Suara
Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada :
  1. Pimpinan YPAK, Romo Henricus Djajapoetranta, MSF
  2. Pimpinan Pelaksana Harian YPAK, Veronica Tri Hartini, SE,MM
  3. Para tamu undangan baik dari Komite maupun Kepala Sekolah TK, SD, SMA, dan STM, pimpinan unit Panti Samadi Nasareth, dan pimpinan unit Poliklinik Soegiyopranoto
  4. Kepala Sekolah
  5. Dewan Guru
  6. Panitia
  7. Siswa/siswi kelas IX
  8. ParaOrang tua siswa
  9. Anggota Paduan Suara
  10. Pengurus OSIS dan majalah Ekspektasi
  11. Tenaga pelaksana mbak Ambar, mbak Agni, mas Agus, Pak Min, mbak Diah, dan mas Edi
  12. Perawat gedung mas Hendro dan pak Sukino
  13. Tehnisi mas Pur, mas Bimo, mas Aan

Kamis, 17 Maret 2011

KATALOG 2010/2011

Peserta Didik Kelas IX A bersama wali kelas Ibu C. Audi Parasanti, S.Kom












Peserta Didik Kelas IXB
bersama Wali Kelas
Ibu R.M Esti Endrawati, S.Pd











Peserta Didik Kelas IXC
bersama Wali Kelas
Ibu Isti Supriyani, S.Pd













Peserta Didik Kelas IXD
bersama Wali Kelas
Ibu AMF. S.R Apriyanti, S.Pd, M.M












Peserta Didik Kelas IXE
bersama Wali Kelas
Ibu Indriarini MCB, S.Pd

Kamis, 29 Juli 2010

KIBARKAN KEHORMATAN
(Mars SMP YOANNES XXIII)

SALAM ANDIKA TERUNA TERUNI BANGSA
DERAP LANGKAHMU SIAPKAN MASA DEPANMU
TIADA RAGU CIVITAS BERGERAK MAJU
DALAM GELORA YOANNES XXIII

BINA PRIBADI INSAN MANDIRI
WATAK SATRIA CERDAS CENDIKIA
KEJAR KEUNGGULAN DALAM KEBENARAN
DAN KIBARKAN KEHORMATAN

SALAM DUNIA YOANNES XXIII
PANDANG KE DEPAN HADAPI TANTANGAN JAMAN
BUKA DIRI BAGI ILMU TEKNOLOGI
JANGAN BERHENTI MENGGAWAI TINGGI PRESTASI

LUHUR BERBUDI HALUS PEKERTI
SUCI NURANI PERCAYA DIRI
MAJU PEMBAHARU TUNJUKKAN KARYAMU
JAYA BANGSA NEGARAMU

DENGAN TEKAD SEMANGAT sang PEMBAHARU....MAJU !